Minggu, 07 April 2019

RESENSI BUKU PSIKOLOGI PENDIDIKAN



Judul Buku      : PSIKOLOGI PENDIDIKAN
Peresensi         : Mar’atus Soleha
Penulis            : Usatun hasanah, M.Pd.I., dkk.
Penerbitan       : PT. Grafindo Persada
Tahun Terbit   : 2019
Cetakan           : 2
ISBN               : 978-602-425-650-0
Tebal buku      : 140 Halaman
Harga Buku     : Rp 85.000

                Buku psikologi pendidikan ini merupakan pengembangan dari sejumlah bahan ajar ang selalama ini digunakan dalam perkuliahan dengan judul mata kuliah yang sama. Motif yang mendorong penulis untk menyusun buku ini, karena masih terbatasnya buku yang dapat di jadikan refrensi oleh mahasiswa S1 pendidikan islam Anak Usia Dini (PIAUD) khususnya dan masyarakat umum.
Pada buku psikologi pendidikan kali ini terdapat 8 BAB pembahasan. Bab pertama membahas tentang psikologi pendidikan yang mencangkup pengertian psikologi, pengertian pendidikan dan pengertian psikologi pendidikan. Selain itu pada bab ini juga membahas ruang lingkup dan manfaat mempelajari psikologi pendidikan.
Bab kedua, membahas teori – teori belajar yang didalamnya menjelaskan tentang teori belajar dan tingkah laku seperti ; E.L Thordike ( hukum pengaruh / the law of effect), ivan pavlo ( pembiasan klasik/ claassical conditioning), JB Watson (Respon/ conditioning Reflect), B.F Skinner (pembiasaan perilaku resons/ operant conditioning). Selain itu buku ini juga membahas tentang toei kognitif dan humanistik.
Bab selanjutnya, menjelaskan tentang belajar dan faktor-faktor yang memengaruhinya. Ada beberapa sub pembahasan juga mengenai pengertian belajar, bagaimana proses belajar itu berlangsung?, faktor-faktor yang memengaruhi belajar, faktor-faktor yang memengaruhi proses dan hasil belajar, tranfer dan lupa dalam belajar, serta cara-cara belajar yang baik.
Selajutnya bab empat, membahas tentang definisi mengajar, prinsip-prinsip mengajar, dan membentuk lingkungan kelas yang produktif. Bab kelima membahas tentang pertumbuhan dan perkembangan yang juga memncangkup faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan siswa, periode pertumbuhan dan perkembangan, serta tahap perkembangan kepribadian manusia. Pada bab enam, menjelaskan potensi-potensi siswa, yaitu tentang bakat, inteligensi, serta multiple intelegencs pada siswa.
Dalam buku ini juga ada bab yang membahas bentuk-bentuk gejala jiwa dalam pendidikan. Mengenaik sensai dan persepsi, memori, berfikif, emosi, setra membahas tentang motivasi. Pada bab terakhir yaitu bab 8 terdapat penjelasan tentang gurunya manusia, yang mencangkup definisi guru, definisi guru dahulu dan sekarang, definisi guru masa mendatang, tipe-tipe guru, serta kompetensi guru.
Seperti yang di katakan sebelumnya buku psikologi pendidikan ini sangat membantu mahasiswa sebagai refrensi dalam belajar. Dan berguna bagi masyarakat agar lebih mengetahui bagai mana psikolohi pendidikan tersebut. Buku ini juga di lengkapi dengan footnote, serta gambar yang membantu pemahaman. Selain itu terdapat juga biodata penulis.
Demikian resensi buku psikologi pendidikan kali ini. Semoga membantu.
Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TIK DALAM PEMBELAJARAN

  TIK DALAM PEMBELAJARAN Seperti yang kita ketahui, kehidupan manusia sangat dipengaruhi oleh perkembangan ilmu pengetahuan dan teknolog...